________________________________________________
BERANDA :: ALAMAT :: POS-EL :: TELEPON :: BUKU TAMU
_________________________________________________
Lubang Luka yang Menganga
Mahmud Jauhari Ali
adalah kau
di negeri batu
bersungai anyir
berhembus beliung
menerpa ulat-ulat di bawah lalat
rinduku tertelungkup di bola matamu
sementara daun-daun terus gugur
merusak persetubuhan kita
kutangkap awan masih bercorak
di atas bukit-bukit terjal
melangkahi hasrat-hasrat terpendam
pada jejaka dan gadis-gadis metropolis
kau tegang
dan aku menjeri-jerit
di antara luka dan darah-darah segar
malam kian larut
remang-remangnya mengajak kita menari
beralas kasur tua
yang menyesakkan dada
dan, lukaku masih menganga
dijilati burung-burung elang
bertubuh kekar
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
SILAKAN ANDA BERKOMENTAR!